Ahlan Wa sahlan di Catatan nir.. Semoga menginspirasi bagi yang menikmatinya ^_^ Salam embun

Minggu, 20 Mei 2012

Sakitku = Penawar Dosaku (Aamiin Ya Allah ^_^)


Pasti habis jajan Es kan, nduk? Kamu itu lho ndak pernah ngerti kelemahan sendiri, kalu uda tau gini akibatnya jadi susah kan?

Selalu saja terdengar nyaring suara ibuk dan bapak, selalu berbicara seperti itu ketika kondisiku ‘drop’, tak hanya satu dua kali tapi selalu saja hal tersebut menyapaku ketika jajanan Es itu ku ’seruput’. Dari kecil memang seperti itu bahkan sampai parah tak kunjung henti. Astaghfirulloh .. maaf ya Allah :’(
Tapi ini semua kunikmati dengan berusaha tak mengeluh dengan menerima penuh sabar, Hanya sakit kecil, sakit biasa, dan tak parah, kudu bersyukur, di luar sana masih banyak berjuta orang yang sakit lebih dari itu, Semoga cepet sembuh juga teruntuuk saudara2ku yang masih diberi sakit. Semoga kita senantiasa memanfaatkan waktu sehat kita sebelum sakit itu menerpa. Aamiin ^^
Ternyata Luar biasa sekali ya.. sakit itu dapat menjadi Penghapus dosa dan kesalahan kita lho … (asal kita sabar ikhlas menerimanya serta tak pernah mengeluh)
Iniihh … Hadits Abdullah bin Mas‘ud radhiallahu ‘anhu, bahwasanya Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:Tidaklah seorang muslim ditimpa gangguan berupa sakit atau lainnya, melainkan Allah menggugurkan kesalahan-kesalahannya sebagaimana pohon menggugurkan daun-daunnya.” (HR. Al-Bukhari no. 5661 dan Muslim no. 6511)
Atauu …
Dari Abu Hurairah r.a. Nabi Muhammad SAW. Bersabda : Tidaklah seorang muslim ditimpa musibah, kesusahan, kesedihan, penyakit, gangguan menumpuk pada dirinya kecuali Allah SWT hapuskan akan dosa-dosanya (H.R. Bukhari dan Muslim).

Disamping itu, sakit juga digunakan oleh Allah SWT untuk memperingatkan manusia atas segala dosa-dosa dan perbuatan jahatnya selama hidup di dunia. Kalau dahulu seorang insan yang banyak berbuat kesalahan tidak berfikir tentang dosa dan pahala, maka disaat sakit biasanya manusia teringat akan dosa-dosanya sehingga ia berusaha untuk bertaubat dan memohon ampunan kepada Allah SWT.

Semoga Allah menyembuhkan penyakit kita semua, Aamiin Ya Allah…


Kalau boleh pinjem kata dari tetangga sebelah :

Tersenyumlah,…
ketika kebahagiaan mengetuk atau sekalipun kesendirian dan kesedihan melanda sesakit dan sepahit apapun, cobalah untuk tetap tersenyum…. :D


*20 Mei (Ternyata Hari kebangkitan Nasional yaa ?.. Lupaa…lupaa ^^)
8:29 PM
(Belajar bentaar Presentasi Proyek besar untuk esok.. Bismillah ^^)

0 komentar:

Posting Komentar